Peduli Korban Kebakaran di Sidenre, Aliansi Pemuda TAMBORA Gelar Aksi Galang Dana di Jalan Poros Jeneponto

    Peduli Korban Kebakaran di Sidenre, Aliansi Pemuda TAMBORA Gelar Aksi Galang Dana di Jalan Poros Jeneponto
    Aliansi pemuda Tamalatea - Bontoramba (TAMBORA) bersama Pemuda Karang Taruna menggelar aksi penggalan dana di Jalan Poros Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto/Syamsir.

    JENEPONTO - Aliansi pemuda Tamalatea-Bontoramba (Tambora) bersama Pemuda Karang Taruna menggelar aksi penggalangan dana di Jalan Poros Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto, Sabtu sore (21/01/2023) sekira pukul 15.00 Wita.

    Aksi penggalangan dana ini, untuk para korban kebakaran di Lingkungan Embayya, Kelurahan Sidenre, Kecamatan Binamu, Jeneponto, yang terjadi pada pada Jumat, 20 Januari 2023) petang kemarin.

    Aksi kemanusiaan yang dipimpin oleh Edi Subarga ini, mengatakan bahwa aksi tersebut sebagai bentuk kepedulian Aliansi Pemuda Tambora dan Pemuda Karang Taruna Kecamatan Tamalatea.

    "Jadi hari ini kita menggelar aksi penggalangan dana sebagai bentuk kepedulian kita kepada korban yang tertimpa musibah kebakaran di Sidenre, " katanya.

    Edi menyebut, pada peristiwa kebakaran itu menghanguskan tiga unit rumah panggung milik warga.

    "Insya Allah, kalau dananya sudah terkumpul kita yang serahkan langsung kepada para korban. Mudahan-mudahan apa yang kita lakukan ini dapat bernilai ibadah, " ucap Edi diamini. 

    Edi juga menyampaikan ucapan terimakasih banyak yang tak terhingga kepada para pengguna jalan atas uluran tangannya.

    "Terimakasih banyak semua Karaeng sumbangsih ta. Kami juga menyampaikan permohonan maafku Karaeng kepada para pengguna jalan bila sedikit merasa terganggu, " tutupnya.


    Penulis: Syamsir

    jeneponto sulsel
    Syamsir, HR

    Syamsir, HR

    Artikel Sebelumnya

    Dugaan Korupsi Rp1,6 Miliar, Polisi Kantongi...

    Artikel Berikutnya

    Disdukcapil Jeneponto Perekaman KTP-el di...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Pelantikan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan
    Puspen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Pegiat Media Sosial
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik

    Tags